bappedaBUNGO Berita Utama Administrator 05 Jul 2024 160


Bedah Rumah yang merupakan salah satu kegiatan dari Dua Milyar Satu Kecamatan (Dumisake) dan menjadi program unggulan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi saat ini (Al Haris dan Abdullah Sani), dalam waktu dekat bakal segera terwujud. Hal itu tampak pada saat digelarnya Rapat tentang Mekanisme Pelaksanaan Kegiatan Bedah Rumah Program Dumisake Tahun 2024 pada hari ini (Jum’at, 5 Juli 2024).

Rapat secara virtual yang diinisiasi oleh Komando Resort Militer (Korem) 042/Garuda Putih (Gapu) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi, berlangsung di Ruang Kerja Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0416/Bungo Tebo (Bute).

Rapat dihadiri oleh petinggi Komando Distrik Militer (Kodim) 0416/Bute yaitu Komandan Kodim (Dandim) Letkol (Inf) Arief Widyanto, S.E., M.Han dan Perwira Seksi (Pasi) Teritorial Lettu (Inf) Feri Erza Putra. Dari unsur Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo hadir Kepala Bidang Ekonomi Bappeda Dr. Auri Adham Putro, S.Sos., M.Si dan Analis Tata Ruang Bappeda Tifanny Ayuma, S.T. serta Pengawas Tata Bangunan dan Perumahan pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Ramalina, S.T.

Dalam rapat yang dimulai jam 14.00 WIB tersebut, hadir 2 orang narasumber, yaitu Kepala Seksi (Kasi) Teritorial Korem 042/Gapu Kol (Kav) Andrian Wahyu Dwi Atmoko dan Kepala Bidang Perumahan Dinas PUPR Provinsi Jambi Ariesto Harun Wijaya, S.T., M.Si.

Rapat menghasilkan beberapa informasi dan keputusan penting, di antaranya: Pertama,  kegiatan Bedah Rumah ini memiliki sasaran utama yaitu Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Kedua, alokasi kegiatan Bedah Rumah untuk Kabupaten Bungo adalah sebanyak 40 unit, dengan rincian lokasi Kecamatan Bungo Dani sebanyak 20 unit, Kecamatan Bathin II Babeko sebanyak 7 unit, dan Kecamatan Pelepat sebanyak 13 unit. Ketiga, jumlah bantuan kegiatan Bedah Rumah adalah Rp 20 Juta untuk tiap unit, dengan rincian Rp 17,5 Juta untuk biaya material dan Rp 2,5 Juta untuk upah tukang.

Rapat berlangsung dalam suasana santai dan di penghujung rapat, Dandim 0416/Bute Letkol (Inf) Arief Widyanto, S.E., M.Han menginformasikan bahwa Ground Breaking kegiatan Bedah Rumah untuk wilayah kerja Kodim 0416/Bute akan dilaksanakan pada Hari Kamis (11 Juli 2024) mendatang.



Pemkab Bungo dukung sepenuhnya Keberlanjutan Pemberdayaan SAD oleh SSS Pundi Sumatra
bappedaBUNGO

2 Kali Survei Lapangan: Bukti Keseriusan Pemerintah Pusat untuk Penataan Kawasan Pedestrian Perkotaan Muara Bungo
bappedaBUNGO

Pemprov Jambi dorong Kabupaten/Kota untuk Optimalisasi DBH Kelapa Sawit
bappedaBUNGO