bappedaBUNGO Berita Utama 11 Sep 2023 204


Bertempat di Ruang Kerja Wakil Bupati Bungo, pagi ini (Senin, 11 September 2023), Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto, S.Pd., M.M. menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi secara Virtual. Rakor ini merupakan tindaklanjut dari Radiogram Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 500.2.3/4663/SJ Tanggal 31 Agustus 2023.

Turut mendampingi Wakil Bupati Bungo pada rakor ini antara lain perwakilan dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID). Dari unsur Forkopimda tampak hadir perwakilan Kepolisian Resort (Polres) Bungo, perwakilan Komando Distrik Militer (Kodim) 0416 Bungo Tebo, dan perwakilan Kejaksaan Negeri (Kejari) Muara Bungo. Dari unsur TPID semuanya hadir, termasuk Pimpinan Cabang (Pimcab) Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional (Divre) Bungo Tebo dan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bungo.

Pada rakor yang dipimpin langsung oleh Mendagri Jend. Pol. (Purn) Drs. H. M. Tito Karnavian, M.A., Ph.D ini, hadir beberapa orang narasumber antara lain Amalia Adininggar Widyasanti, S.T., M.Si., M.Eng., Ph.D (Plt. Kepala BPS RI), Dr. Drs. Sarwo Edhy, S.P., M.M. M.H. (Sekretaris Utama Badan Pangan Nasional), dan secara virtual hadir Epi Sulandari (Kepala Divisi Perencanaan Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog). 

Dalam kesempatan menyampaikan materi, Dr. Drs. Sarwo Edhy, S.P., M.M. M.H. (Sekretaris Utama Badan Pangan Nasional) mengatakan bahwa pada Periode Bulan September-Oktober 2023, akan disalurkan Bantuan Pangan Nasional dan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia. Kebijakan ini merupakan tindaklanjut dari Arahan Presiden RI Joko Widodo pada saat Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 yang diselenggarakan pada tanggal 31 Agustus 2023 yang lalu.

Pada rakor yang diselingi juga dengan cuplikan Kampanye Stop Boros Pangan ini, kehadiran Bappeda Kabupaten Bungo diwakili oleh Kepala Bidang Ekonomi Dr. Auri Adham Putro, S.Sos., M.Si, dan Perencana Ahli Muda Bappeda Dr. Aminah, S.Sos., M.M.



TPPS Kabupaten Bungo Mengikuti Studi Tiru Percepatan Penurunan Stunting ke Daerah Istimewa Yogyakarta
bappedaBUNGO

PNS Bappeda Bungo ikuti Pelatihan Manajemen Risiko Organisasi Sektor Publik
bappedaBUNGO

Kenaikan Harga Beras menjadi Perhatian Khusus Pemerintah Pusat
bappedaBUNGO